Sabtu, 27 Februari 2010

Organisasi dan Perubahan

Sebuah organisasi berkembang dari organisasi tradisional yang terfokus pada produk ke bentuk organisasi modern yang terfokus pada pelanggan,maka diperlukan infrastruktur yang cukup untuk mendukung proses dan perilaku customer service.

Anda mungkin akan menghancurkan tembok-tembok tebal,membeli lebih banyak komputer,melatih ulang karyawan-karyawan anda untuk menciptakan lingkungan kerja dimana kekompakan dan kerja tim menjadi dasar segala kegiatan,memfasilitasi komunikasi mereka dan menyediakan perangkat teknologi informasi baru yang lebih memuaskan sehingga seluruh karyawan anda dapat membuat keputusan yang terpusat kepada pelanggan.

Alat-alat pengelola data yang ramah terhadap pengguna akan memungkinkan anda,dalam berbagai level yang ada dalam organisasi anda,memperhatikan perkembangan-perkembangan yang sebelumnya tidak diperhatikan,berbagai hubungan yang tersembunyi,jalinan persahabatan yang potensial dan dapat bertindak berdasarkan berbagai pengetahuan ini dengan cara yang semakin mandiri.

Tahap yang paling sulit dalam proses transisi ini adalah menyesuaikan organisasi dan orang-orang didalamnya untuk menggunakan teknologi.Apa yang terjadi dalam proses ini bukanlah akselerasi bisnis dengan cara seperti yang biasa dilakukan tetapi perubahan besar-besaran dalam cara melakukan bisnis.Hambatan budaya dan organisasional menjadi hambatan yang paling besar.

Perubahan tersebut pada salah satu sisinya berhubungan dengan gagasan tentang bagaimana perusahaan seharusnya mengelola hubungan dengan para pelanggan dan mengukur efektivitasnya dan pada sisi yang lain berhubungan dengan gagasan yang lain tentang bagaimana perusahaan harus diarahkan sehingga dapat melewati tahap transisi dengan sukses.

Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Organisasi dan Perubahan"

Posting Komentar

Selamat berkomentar !!!!
Mari Berteman !!

 
 
Kembali lagi ke atas